
Berita Bola Terbaru 7 Oktober 2023
admin
- 0
- 34
BERITA BOLA TERBARU DAN TERKINI
JELANG ARSENAL VS MAN CITY, KONDISI SAKA MASIH TANDA TANYA
Mikel Arteta memberikan kabar terbaru soal kondisi Bukayo Saka jelang pertandingan melawan Manchester City, Minggu (8/10/2023). Saka belum pasti bisa dimainkan karena mengalami masalah pada hamstringnya yang didapat di laga kontra Lens. Arsenal masih terus memantau kondisi Saka. Setidaknya sampai hari H pertandingan untuk melihat apakah Saka bisa dimainkan atau tidak. Jika tidak, tentu ini jadi kabar buruk bagi Arsenal.
MAN CITY BERSIAP PERPANJANG KONTRAK HAALAND
Dikutip Manchestereveningnews, Manchester City ingin memperpanjang kontrak Erling Haaland. Kedua kubu siap meningkatkan komunikasi guna merealisasikan target tersebut. Sebelumnya, Haaland menandatangani kontrak berdurasi lima tahun di Etihad. Berdasarkan kesepakatan tersebut, masa baktinya di The Citizens hingga musim panas 2027. Namun, perwakilan sang bomber mengatakan, kliennya memiliki ambisi untuk bermain di sejumlah liga top Eropa.
POGBA JALANI TES KEDUA, TETAP POSITIF DOPING
Hasil tes doping pembanding yang dijalani Paul Pogba tetap positif karena kadar testosteronnya berlebihan. Meski demikian, pihak Juventus belum mau berkomentar lebih jauh. Dengan hasil tes pembanding yang tetap positif, pemenang Piala Dunia 2018 itu kini terancam sanksi berat berupa larangan bermain maksimal empat tahun dan potensi pemutusan kontraknya di Juventus.
ISTRI SIR ALEX FERGUSON MENINGGAL
Menurut kabar Sky Sports, Lady Cathy Ferguson, istri mantan pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson tutup usia. Ia meninggal dunia di usia 84 tahun. Menurut pernyataan keluarga Ferguson, Cathy meninggalkan suami, tiga putra, dua saudara perempuan, 12 cucu, dan satu cicit. Sementara itu, pihak MU juga telah menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Cathy.
KLOPP KLARIFIKASI SOAL LAGA SPURS VS LIVERPOOL DIULANG
Setelah laga dramatis antara Tottenham Hotspur dan Liverpool, Jurgen Klopp, pelatih Liverpool, membuat pernyataan kontroversial dengan mengindikasikan bahwa dia ingin laga tersebut diulang. Klopp kemudian memberikan klarifikasi bahwa banyak pihak salah mengartikan ucapannya itu. “Saya pikir semua orang di sini mendengar apa yang saya katakan tetapi semua orang memahami hal lain. Tidak apa-apa. Tapi jika kemarin saya memberi kesan bahwa saya masih bermain melawan Tottenham, sebenarnya tidak sama sekali,” ucapnya.
JARANG NYEKOR, RASHFORD DIBELA TEN HAG
Erik ten Hag membela Marcus Rashford yang tampil kurang apik bersama Manchester United di musim 2023/24. Seperti diketahui, sampai sejauh ini, Rashford baru mengemas sebiji gol dalam 9 laga bersama Setan Merah di lintas kompetisi. Catatan di atas membuat Rashford mendapatkan kritik dari banyak pihak. Tapi Ten Hag tetap kalem. “Para penyerang, ketika mereka tidak mencetak gol, mereka memerlukan momen dan itu akan datang,” kata Ten Hag.
4 PEMAIN PSG DIHUKUM TERKAIT CHANT ANTI GAY
Empat pemain PSG, yakni Ousmane Dembele, Randal Kolo Muani, Layvin Kurzawa dan Achraf Hakimi, dijatuhi sanksi larangan bermain satu laga oleh Ligue 1. Penyebabnya, keempat pemain dianggap terlibat dalam chant anti gay dalam pertandingan Ligue 1 melawan Marseille, 25 September lalu. Mereka disebut terlibat dalam nyanyian anti gay yang didengungkan suporter.
SHEIKH MANSOUR BISA DIPAKSA CABUT DARI MAN CITY GAGARA RUSIA
Sebuah firma hukum anonim yang bertindak atas nama aktivis Ukraina meminta pemerintah Inggris untuk menyelidiki dugaan hubungan Sheikh Mansour dengan Rusia. Sheikh Mansour diklaim membantu orang-orang kaya Rusia selama perang dengan Ukraina. Keterlibatan semacam ini bisa mendapat sanksi dari pemerintah Inggris yang memboikot Rusia. Bos Manchester City itu terancam mengalami nasib seperti Roman Abramovich.
BARCELONA BISA PINJAM MESSI JIKA MIAMI GAGAL PLAYOFF?
Inter Miami masih terjebak di peringkat kedua terbawah Eastern Conference dan terpaut lima angka dari zona play-off setelah kalah dari Chicago Fire 4-1, Kamis (5/10) kemarin. Jika Miami gagal lolos ke play-off, maka musim Messi akan berakhir pada 22 Oktober 2023, sehingga mendapatkan libur berkepanjangan mengingat MLS 2024 baru akan digelar mulai bulan Februari. Beberapa media menyebut La Pulga bisa kembali ke Eropa. Jorge Mas, Co-owner Inter Miami sudah berjanji akan mengizinkan Messi kembali ke Barcelona untuk mengucapkan selamat tinggal.
LEWY CEDERA, XAVI TERPAKSA GANTI STRATEGI
Robert Lewandowski diperkirakan absen selama lima pekan karena cedera pergelangan kaki. Banyak yang memperkirakan Ferran Torres akan menjadi penyerang pengganti selama Lewandowski absen. Namun ada kemungkinan Xavi akan mengubah formasi penyerang Blaugrana. Football Espana melaporkan, Joao Felix dipertimbangkan dipasang sebagai false nine. Ada kemungkinan pula Xavi memasangkan Felix dan Torres secara bersamaan di lini depan.
MOURINHO SAYANGKAN CEDERANYA PELLEGRINI
Jose Mourinho menyayangkan cederanya Lorenzo Pellegrini saat menang 4-0 dalam pertandingan di Liga Eropa melawan Servette, Jumat (6/10/2023). Meski harus keluar kurang dari 15 menit karena cedera otot, Pellegrini mencetak assist dan tak lama kemudian membikin gol indah. Mourinho mengungkapkan, kemungkinan besar Pellegrini kembali mengalami cedera otot. Cedera yang juga pernah dialami Pellegrini pada awal musim ini.
IBRA SEBUT PEMAIN LIGA SAUDI RENDAHAN
Mantan mesin gol AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menyindir Cristiano Ronaldo, juga pemain Eropa lain yang pindah ke Arab Saudi, dengan menyebut pemain Liga Arab Saudi masuk level rendahan. Pasalnya, bermain sepak bola demi gaji besar dianggap tidak masuk akal oleh Ibrahimovic. Dikatakan Ibra, para pemain yang berada di level tertinggi selalu menempuh latihan ekstra keras. Untuk itu, Ibrahimovic merasa bahwa para pemain ini perlu mempertimbangkan tempat mereka pensiun.
RONALDO, MBAPPE, DAN PAQUETA SEGERA GABUNG NEWCASTLE?
Dilansir Newcastleworld, sejumlah pemain top dunia mulai dari Cristiano Ronaldo, Lucas Paqueta hingga Kylian Mbappe dikaitkan dengan klub Liga Inggris Newcastle United. Rumor tersebut muncul usai Newcastle tampil mengejutkan di ajang Liga Champions 2023/24. Kemenangan 4-1 atas PSG di ajang Liga Champions kemarin diyakini bakal membuat para pemain top mulai tertarik untuk bergabung ke The Magpies.
GOL CR7 DIANULIR, AL NASSR RAIH HASIL IMBANG
Al-Nassr gagal memetik kemenangan di Liga Pro Arab Saudi. Menghadapi Abha Club, Al-Nassr hanya bermain imbang 2-2. Bintang Al-Nassr, Ronaldo sempat mencetak gol di menit ke-66 lewat tembakan dari dalam kotak penalti. Namun gol tersebut tidak disahkan wasit karena Ronaldo sudah berada dalam posisi offside.
TIMNAS U17 REBUT KEMENANGAN KEDUA DI JERMAN
Timnas Indonesia U-17 memetik kemenangan kedua di Jerman saat mengalahkan VFL Osnabruerck U-19 dengan skor tipis 2-1, Kamis (5/10) sore waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. Ini kemenangan kedua dari tiga laga yang sudah dilakoni. Di uji coba pertama, skuad besutan Bima Sakti harus mengakui keunggulan dari TSV Meerbusch U-17 dengan skor tipis 0-1. Kemudian, kemenangan perdana diraih saat bertemu SC Paderborn Youth lewat gol tunggal Nabil Asyura.
IBRAHIMOVIC BELA KELUARGA GLAZER
Zlatan Ibrahimovic baru-baru ini muncul untuk membela keluarga Glazer. Ibrahimovic mengeluarkan pernyataan yang mungkin akan membuat para penggemar Manchester United marah. “Bukannya mereka tidak berinvestasi karena mereka mendatangkan banyak pemain dengan jumlah uang yang besar. Jadi saya pikir sedikit salah jika mengatakan bahwa mereka tidak melakukan apa yang diharapkan oleh para penggemar, maka saya tidak tahu apa alasan sebenarnya di balik semuanya,” katanya.
ALASAN DE LIGT TINGGALKAN JUVE DAN GABUNG KE MUNCHEN
Bek Belanda, Matthijs de Ligt, akhirnya mengungkapkan alasan meninggalkan Juventus dan hijrah ke Bayern Muenchen pada awal musim 2022/23. Hal itu diungkapkan dalam sebuah wawancara dengan media asal Belanda, Voetbalzone. Dibanding Bianconeri, Bayern dianggap memiliki peluang lebih besar untuk bisa bersaing secara langsung dalam perebutan gelar juara Liga Champions. Alasan itulah yang membuat De Ligt pindah ke Bayern, dengan harapan bisa mendapatkan trofi Liga Champions.
MILAN PERGI, INTER BISA ‘KUASAI’ SAN SIRO
AC Milan telah memilih untuk pindah ke San Donato. Proyek pembangunan stadion baru Rossoneri disana telah memasuki uji kelayakan. Stadion baru akan selesai pada 2028 jika semuanya berjalan lancar. Walikota Milan Giuseppe Sala menilai dengan adanya potensi kepindahan Milan, justru itu membuka peluang bagi Inter untuk menjadi penghuni tunggal San Siro. Menurutnya, jika memperbaiki Giuseppe Meazza dengan dua tim bermain di sana adalah hal yang mustahil, melakukan hal itu dengan hanya satu tim lebih mungkin diwujudkan.
VALENCIA TUDING VINICIUS BOHONG SOAL RASISME DI MESTALLA
Valencia keberatan dengan pernyataan Vinicius Jr di pengadilan soal kasus rasisme. Los Che menuding Vini Jr bohong dan menyudutkan fans mereka. Sebelumnya, Vini jadi korban rasisme saat Real Madrid bertandang ke Mestalla pada Mei 2023. Pemain asal Brasil itu mendapat teriakan ‘monyet’ dari sejumlah penonton di tribun Stadion Mestalla. Valencia merilis pernyataan resmi tak lama setelah Vinicius memberi kesaksian di pengadilan. Los Che menuduh Vini telah menggeneralisasi pelaku ke seluruh penggemar mereka di stadion.
SOUTHGATE TURUT KOMENTARI VAR
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate turut berkomentar soal VAR menyusul keputusan kontroversial yang dibuat saat laga Tottenham vs Liverpool. Southgate menyatakan bahwa dia “tidak menyukainya” dan mengklaim bahwa orang-orang harus menerima keputusan yang dibuat oleh ofisial pertandingan di lapangan sambil membahas pengalamannya dengan Three Lions di Piala Dunia 2018 silam. Southgate masih tidak yakin apakah gol Jesse Lingard yang membuat timnya tersingkir dari semifinal itu sah atau tidak.
MU DIDESAK CARI PENGGANTI ONANA
Eks bintang Liga Inggris Chris Sutton mengkritik performa Andre Onana di bawah mistar. Dikatakan, Andre Onana tak lebih baik dari David de Gea. Menurutnya, Onana justru penurunan dari De Gea. Manchester United disarankan membuang Onana dan menggaet kiper baru di musim depan. Onana kebobolan rata-rata dua gol per pertandingan sejak kepindahannya, yang mengakibatkan Setan Merah mencatatkan awal terburuk mereka di musim Liga Primer dalam 34 tahun terakhir.
SPONSOR BARU AS ROMA TIMBULKAN GEJOLAK POLITIK DI ITALIA
AS Roma telah mencapai kesepakatan sponsor selama dua tahun dengan Riyadh Season di Arab Saudi pada Rabu (4/10) waktu setempat. Riyadh Season adalah festival olahraga dan hiburan Arab Saudi. Pengumuman tersebut langsung menimbulkan reaksi politik. Sebab Roma maupun Riyadh sama-sama bersaing menjadi tuan rumah World Expo 2030. Keputusan siapa yang akan dipilih akan dilakukan di Paris pada 28 November lewat pemungutan suara. Panggilan telepon langsung masuk ke CEO AS Roma, Lina Souloukou dari Wali Kota Roma Roberto Gualtieri. Wali Kota dilaporkan sangat marah dan menuduh CEO AS Roma kurang sopan padahal sudah memperingatkan Presiden Komite Olimpiade Italia Giovanni Malago dan Menteri Olahraga Andrea Abodi.
RENCANA BESAR CHELSEA UNTUK CONNOR GALLAGHER
Dikutip Goal, Chelsea berencana untuk mengadakan pembicaraan kontrak dengan pemain reguler lini tengah Conor Gallagher. Laporan tersebut menyatakan bahwa The Blues merasa puas dengan penampilan pemain Inggris tersebut di awal musim, tapi sang pemain harus terus berjuang demi tempatnya di tim. Di lain sisi, Chelsea tidak akan ragu melepas Gallagher dengan harga yang pantas jika ia tidak akan menandatangani kontrak baru.
ANDAI MAIN DI EPL, MBAPPE BAKAL GABUNG MAN CITY
Superstar PSG Mbappe diperkirakan akan pindah pada 2024 karena dia belum menandatangani perpanjangan kontrak dengan juara bertahan Ligue 1. Mantan pemain timnas Prancis, Gael Clichy pun setuju bahwa Real Madrid adalah destinasi kapten timnas Prancis itu setelah meninggalkan sang raksasa Ligue 1. Tapi jika berkiprah ke Inggris, Clichy mengklaim hanya Man City klub Premier League yang dapat merekrut rekan senegaranya itu.
BANTU CITY TUNDUKKAN LEIPZIG, RICO LEWIS DAPAT PUJIAN GUARDIOLA
Rico Lewis turut berkontribusi dalam kemenangan Manchester City atas RB Leipzig pada laga kedua Grup G Liga Champions, Kamis (5/9) dini hari WIB. Dimana dia mencetak satu assist. Terkait itu, pelatih Pep Guardiola turut bangga dengan performa pemain mudanya. Bahkan Guardiola tak ragu menyebut Lewis sebagai salah satu pemain terbaik yang pernah dilatihnya. Meski demikian, Lewis juga bukannya tanpa kekurangan. Lelaki plontos itu mengungkapkan, kekurangannya hanya di postur saja.